Senin, 29 September 2014

SmartDraw : Aplikasi membuat sitemap dengan mudah dan profesional


Buat teman teman multimedia, satu lagi aplikasi terbaru untuk membuat sitemap dengan mudah dan profesional, software ini juga bisa link ke microsoft word, excel, power point.


Berikut link download gratis nya :


Minggu, 28 September 2014

Phonebloks, Ponsel Masa Depan Ramah Lingkungan




VIVAnews - Anda mudah bosan dengan desain ponsel Anda saat ini? Atau, Anda mungkin sayang bila kerusakan salah satu bagian ponsel memaksa ponsel Anda "pensiun" dan menggantinya dengan yang baru?

Jangan khawatir, desainer ponsel asal Belanda, Dave Hakkens, telah menciptakan desain ponsel unik yang membuat pengguna tidak mudah bosan dan tidak perlu membeli ponsel baru ketika ada komponen ponsel yang rusak.

Desain ponsel ini disebut Phonebloks. Dilihat dari desainnya, ponsel unik itu dapat dikustomisasi sesuai profil pengguna.

Dengan desain ini, pengguna bisa dengan cepat memodifikasi komponen ponsel sesuai dengan kebutuhannya.

Phonebloks menawarkan kemudahahan upgrade kamera, mengganti layar sampai meningkatkan kapasitas penyimpanan. Tak butuh waktu berjam-jam, karena Anda cukup menggeser atau mengganti kamera dan fitur peranti keras lainnya.

Hakkens menjelaskan, visi Phonebloks adalah mengurangi sampah elektronik ponsel.

"Setiap tahun, jutaan ponsel dibuang karena rusak atau usang. Sayangnya, ponsel yang tak dipakai itu sebagian besar hanya butuh sebagian perbaikan saja, bagian lain masih bagus," kata Hakkens.
 

Konsep Phonebloks terpusat pada bagian tengah, papan Phonebloks. Di sini tempat bagi masing-masing komponen atau bloks melekat dengan koneksi elektrik. Tiap bloks dikaitkan dengan menggunakan pin dan dua sekrup untuk memastikan menempel di papan bloks.Jadi, mirip pola sebuah puzzle, pengguna tinggal memasangkan komponen, misalnya kamera, penyimpanan (storage), speaker, layar sesuka hati pengguna, bisa dipindah-pindah.


Nah, manfaat lain, jika salah satu komponen rusak, pengguna cukup mengganti komponen saja tanpa perlu repot membeli perangkat ponsel baru.

Uniknya lagi, pengguna juga dapat membeli bloks di pusat komponen atau Blokstore. Ini merupakan layanan semacam Google Play namun khusus untuk peranti keras Phonebloks.Jadi, setelah membeli Phonebloks, pengguna nantinya bisa membeli bloks sesuai kebutuhan. Asyik bukan?

Hakkens mengakui, kendati desain phonebloks tidak akan menyelesaikan masalah limbah komponen elektronik, namun kreasinya ini setidaknya membawa semangat lebih efisien dan ramah lingkungan. Tidak banyak komponen yang terbuang.

Phonebloks tidak akan menjual konsep desainnya sebelum ada minat yang tinggi dari pelanggan ponsel maupun mitra peranti keras.

Bingung dengan konsep Phonebloks? Berikut video penjelasan singkatnya yang dibuat sendiri oleh Hakkens:



Muhammad Chandrataruna, Amal Nur Ngazis


Hobby Fotografi ? Man Behind The Gun


Satria Sulaiman

Camera Model : Canon eos 550d
F-stop : f/2.8
Exposure Time : 1/200 sec
iso speed : ISO -100
Focal Length : 50 mm
Location : Home Studio 

http://satsoel.blogspot.com/2014/09/man-behind-gun.html

PowWow: memungkinkan klien dari kalangan perusahaan merubah aplikasi desktop supaya dapat diakses perangkat mobile



Sebagian besar klien dari kalangan perusahaan tradisional menghabiskan tenaga dan biaya besar untuk terus mengikuti perubahan teknologi terbaru. Perusahaan menghadapi kesulitan memindahkan aplikasi yang selama ini hanya dapat diakses lewat desktop dan dijalankan dengan system operasi Windows, menjadi aplikasi yang dapat diakses lewat perangkat mobile untuk ponsel pintar dan tablet.
PowWow menciptakan solusi seperti ‘tukang sulap’ yang memungkinkan semua jenis aplikasi desktop dapat segera diakses lewat perangkat mobile, tanpa mengeluarkan banyak tenaga dan biaya. Keunggulan PowWow tetap mempertahanan pengalaman pengguna dari aplikasi asli, sehingga pengguna tidak perlu belajar cara memakai aplikasi lama setelah dirubah menjadi aplikasi untuk perangkat mobile.
Dengan mengandalkan inovasi teknologi pengiriman aplikasi secara virtual, PowWow merubah aplikasi yang dijalankan Windows atau aplikasi web, menjadi aplikasi yang dijalankan iOS untuk perangkat iPhone dan iPad. Keuntungan metode ini memberikan kemudahan kepada karyawan yang sedang berada di luar lingkungan kantor, untuk tetap dapat menggunakan aplikasi yang selama ini hanya dapat dijalankan di desktop.
Selain berfokus merubah aplikasi Windows menjadi aplikasi iOS, PowWow mengambil pasar dari perusahaan yang masih mengakses aplikasi web dari browser yang sudah kadaluarsa dan sudah tidak di tunjang oleh penciptanya. PowWow membantu klien memindahkan aplikasi web yang hanya dapat diakses lewat browser tua, termasuk Internet Explorer 6, 7 dan 8.
PowWow didirikan pada tahun 2012 dan berbasis di kota San Francisco. Minggu ini mengumumkan penerimaan pendanaan putaran pertama (Seri A) sejumlah $2,5 juta dollar yand didukung oleh OurCrowd, Vertical Ventures, IT-Farm Corporation, dan beberapa investor yang bersifat pribadi. Sebelumnya sudah menerima pendanaan benih sejumlah $1,1 juta dollar pada bulan Mei 2014. Sejak didirikan sudah mengumpulkan modal kerja sebanyak $3,6 juta dollar.

Jumat, 26 September 2014

2015, Ponsel Samsung 'Made in Indonesia' Diproduksi


Jakarta - Samsung Electronics Co Ltd dipastikan memproduksi telepon seluler (ponsel) di Indonesia mulai tahun depan. Namun, perusahaan asal Korea Selatan tersebut tidak akan membangun pabrik baru tetapi memanfaatkan pabrik yang sudah ada di Bekasi, Jawa Barat.

"Jadi, tapi dia cuma tambah line produksi saja. Selama ini kan lini produksi Samsung itu baru TV, audio, kulkas, mesin cuci. Sekarang mereka tambah lini produksi ponsel," kata Dirjen Industri Berbasis Teknologi Tinggi Kementerian Perindustrian Budi Darmadi di DPR, Jumat (26/9/2014).

Budi mengatakan saat ini Samsung masih proses pemasangan mesin di lini produksi pabrik mereka di Bekasi. Meski tak membangun pabrik baru, investasi yang digelontorkan Samsung mencapai ratusan miliar rupiah.

"Pasang mesin butuh waktu 6 bulan, ya tahun depan mereka sudah produksi ponsel di Indonesia," katanya.

Ia mengatakan saat ini banyak produsen ponsel yang akan memproduksi atau merakit produknya di Indonesia. Ia mencatat sudah ada 5-6 perusahaan yang menyatakan minat, khususnya dari Tiongkok.

"Yang sudah ada saat ini Axioo, Polytron, Smartfren, Ivo," katanya.

Selain itu, produsen ponsel lainnya yang masih dalam proses pembangunan pabrik yaitu Evercross dan Advan.

Rista Rama Dhany - detikinet

BlackBerry Passport Diklaim Sudah Laku 200 Ribu


Jakarta - CEO BlackBery John Chen mengklaim BlackBerry Passport diminati banyak kalangan. Sebagai buktinya, Chen menyatakan sudah ada 200 ribu pesanan terhadap Passport sejak diluncurkan dan stok yang ada sudah habis.

Chen mengklaim kalau persediaan BlackBerry di toko onlinenya habis dalam waktu 3 jam. Sedangkan di Amazon juga ludes dalam waktu 10 jam. BlackBerry Passport sendiri dijual USD 599. "Ini merupakan penerimaan yang bagus," kata Chen.

Chen melaporkan hasil penjualan BlackBerry Passport bersamaan dengan pengumuman keuangan untuk kuartal II 2014. Vendor asal Kanada ini merugi USD 207 juta, masih cukup besar tapi sudah berkurang dari kerugian tahun sebelumnya yang senilai USD 965 juta.

Pendapatan mencapai USD 916 juta, menurun dari raihan USD 1,57 miliar pada tahun sebelumnya. Chen menilai performa keuangan BlackBerry mulai membaik dan mungkin sudah bisa kembali untung pada pertengahan tahun 2015.

Pasar juga menyambut baik performa keuangan BlackBerry sehingga sahamnya naik sekitar 4%. "Mereka melakukan semua hal dengan tepat, yang merupakan sesuatu yang bagus," kata analis Colin Gilis dari BGC Partners.

Chen sendiri yakin banyak orang akan kembali memakai BlackBerry, terutama di sektor enterprise. "Saya bicara pada banyak eksekutif dan pihak yang tertarik bekerja sama dengan kami. Teknologi kami bekerja dengan baik. Pemerintah menggunakannya, bank-bank besar menggunakannya," ucap Chen, dikutip detikINET dari ComputerWorld, Sabtu (27/9/2014).

sumber : Fino Yurio Kristo - detikinet Sabtu, 27/09/2014 11:07 WIB

Minggu, 21 September 2014

Mencegah Virus Masuk Ke Memori


Jakarta - Bagaimana cara mencegah dan merawat agar memori Micro SD tidak terkena virus yang dapat membuat file di dalam memori tersebut hilang dan tidak dapat terbaca oleh perangkat ponsel? (Agung Lxn)

Jawaban:

Memang sulit untuk mencegah storage card kita tidak disusupi virus, apabila sering di koneksikan ke komputer secara sembarangan. Kebanyakan, yang membuat memory card handphone terkena virus, berasal dari virus komputer. Biasanya hanya memory card eksternal yang terkena virus, sedangkan internal storage lebih sulit diinfeksi.

Cara termudah, instal aplikasi antivirus di device, yang bisa mem-protect atau men-scan virus di memory card. Karena tidak semua antivirus mempunyai fitur ini. Bisa juga untuk memastikan memory card bebas virus, dengan mengkoneksikannya ke PC dan men-scan dengan antivirus untuk PC, pada drive dimana memory card anda terbaca. Misal drive F.

Jangan lupa, database antivirus di PC juga harus secara berkala di update. Banyak juga orang yang masih mengira, kalau PC sudah diinstall antivirus berarti sudah aman, tanpa sadar bahwa database virus harus di update.

Kebanyakan virus yang membuat isi memory card tidak terbaca, sebenarnya merubah atribut file saja sehingga terlihat seperti shortcut.

Kamis, 18 September 2014

Ini Dia Pembeli iPhone 6 Pertama di Dunia



Sydney - Australia menjadi negara pertama di mana iPhone 6 dan iPhone 6 Plus dijual. Pengantre nomor satu yang membelinya pun praktis menjadi manusia pertama di dunia yang membeli iPhone 6. Siapakah dia?


Namanya adalah David Rahimi. Sepertinya, ia seorang fanboy Apple sejati. Bayangkan saja, ia rela terbang dari California, Amerika Serikat ke Apple Store di Sydney, Australia untuk menjadi pembeli pertama iPhone 6. 

Rahimi mengatakan kalau dia menyukai fitur-fitur baru di iPhone 6, seperti layar lebih besar dan kamera lebih baik. Rahimi bergabung dengan sekitar 1.400 orang yang mengantre di hari pertama penjualan iPhone 6 di Australia.

Android L di Galaxy Note 5 & S5 Dijatah Akhir Tahun




Jakarta - Samsung konon siap untuk melepas sistem operasi Android L ke sejumlah pengguna smartphone miliknya. Tapi jangan senang dahulu, karena yang menjadi prioritas adalah versi terbarunya.

Ya, vendor asal Korea Selatan ini mengantisipasi kehadiran iOS 8 dengan memastikan pengguna Samsung Galaxy S5 dan Galaxy Note 4 mendapat jatah Android terbaru antara bulan November hingga pertengahan Desember.


Ini artinya, Samsung termasuk kelompok pertama yang melepas Android L ke penggunanya. Sebelumnya, Google dikabarkan akan merilis Nexus 9 dengan Android L bulan depan.

Android L sudah dipamerkan di Google I/O awal Juni lalu, sistem operasi ini diklaim Google memiliki banyak fitur keren yang belum pernah ada pada generasi sebelumnya.

Tampilannya dibuat lebih berwarna agar mudah dikenali, namun mengusung desain flat yang sederhana. Sedikit sentuhan animasi juga membuat tampilan Android terbaru ini lebih enak dilihat. Intinya perubahan ini dibuat agar pengunna Android lebih nyaman saat memakainya.

Hal kecil yang ditanamkan Google pada Android L adalah menu multitasking. Fungsi ini memang masih menampilkan 'recent apps' tapi dengan visual yang berbeda.

Jika dulu hanya dalam bentuk 2D, kini bentuknya dibumbui efek 3D. Kurang lebih tampilannya mirip dengan multi tab pada browser Chrome di Android.

Tingkah Unik Fanboy Apple Mengantre iPhone 6


iPhone 6 dan iPhone 6 Plus akan dijual di beberapa negara mulai 19 September mendatang. Beberapa fanboy fanatik Apple sudah mengantre di depan Apple Store sejak jauh-jauh hari. Simak tingkah mereka saat mengantre berikut ini.

Selasa, 16 September 2014

Samsung Dilaporkan Mau Buat GPU Sendiri


Setelah sukses mendesain SoC (System on Chip) Exynos, Samsung dilaporkan juga mau membuat GPU (Graphics Processing Unit) sendiri. Dilaporkan Fudzilla, Samsung saat ini tengah memulai rencana tersebut. Samsung dikatakan siap merekrut sejumlah pihak yang berasal dari perusahaan ternama, seperrti Nvidia, AMD, Intel, dan lainnya.
Rencana ini memang belum resmi diumumkan Samsung. Namun menurut laporan tersebut, sejumlah sumber perusahaan berbasis di Silicon Valley dan orang dalam Samsung sudah mengonfirmasinya. Pengembangan GPU milik Samsung ini bakal memakan waktu cukup panjang. Setidaknya membutuhkan waktu dua tahun untuk mendesain sebuah chip, namun akan lebih lama jika itu yang pertama kalinya.
Mengaca dari rekam jejak Nvidia dan AMD, kedua perusahaan pembuat chip grafis ini perlu beberapa kali 'percobaan' untuk menghasilkan chip yang baik. Chip pertama Nvidia, yakni NV1, bukan termasuk yang terbaik. Chip keduanya, Riva 128, punya performa lebih baik dan yang ketiga, Riva TNT, baru terbilang mulai mumpuni.
Advanced Micro Devices (AMD), 3DFX, Matrox, S3 dan Intel juga sama dengan Nvidia di awal sepak terjangnya. Sejumlah pihak memprediksi perjuangan Samsung tidak akan mudah. Namun jika rencana tersebut berhasil tentunya akan menambah keuntungan tersendiri buat Samsung, seperti yang sudah dilakukan Apple pada SoC yang disesuaikannya.

Seluruh Platform MindTalk Kini Miliki Tampilan dan Fitur Baru


MindTalk, media sosial berbasis minat, terus berbenah diri melakukan berbagai upaya penyempurnaan layanan guna memantapkan posisinya sebagai salah satu produk media sosial buatan Indonesia. Tidak tanggung-tanggung, pada 15 September 2014 kemarin, MindTalk telah meluncurkan berbagai perbaikan dan fitur-fitur baru secara multi platform.
Mindtalk sendiri merupakan media sosial yang memungkinkan pengguna bisa mengikuti saluran minatnya masing-masing, mulai dari fotografi, teknologi, fesyen, selebriti, kesehatan, otomotif, hingga bisnis dan pemasaran. Pengguna dapat berinteraksi dengan pengguna lain seperti membagi foto, video, hingga artikel. Bahkan, jika minat yang diinginkan belum tersedia, pengguna bisa membuat channel-nya sendiri dan mengundang teman-teman untuk berinteraksi di dalamnya.
Sejak meluncur dengan versi beta pada 2011 silam, dan kemudian diikuti dengan peluncuran penuhnya pada November 2012, walau pertumbuhannya hingga kini masih terbilang lambat, MindTalk bisa memperoleh sambutan yang cukup baik tidak hanya dari penggunanya di Indonesia, namun juga dari luar negeri. Meski demikian, tim di balik MindTalk tidak merasa puas begitu saja, perbaikan demi perbaikan pun terus dilakukan.
Di antaranya pada akhir 2013, Mindtalk fokus pada penyempurnaan layanan lewat mobile phone, dengan penyempurnaan dilakukan untuk membuat aplikasi ini menjadi lebih user friendly serta interaksi antar pengguna untuk saling berbagi, meningkatkan kemampuan responsif terhadap keinginan pengguna, dan lain-lain. Tak sampai situ saja, pada April 2014 kemarin, aplikasi MindTalk untuk iOS juga mengalami pembaruan yang cukup signifikan.
“Dan pada 17 September 2014, Mindtalk akan meluncurkan Mindtalk redesign dan engine upgrade. Pengguna bisa menikmati berbagai penyempurnaan dan fitur-fitur baru,” demikian informasi yang disampaikan Danny Oei Wirianto kepada DailySocial.
Menurut Danny, berbagai penyempurnaan itu antara lain desain baru yang lebih “flat” pada semua platform, mulai dari web, wap hingga semua aplikasi mobile yang tersedia di iOS, Android, Nokia, dan BlackBerry. “Juga akan didukung oleh engine yang lebih cepat dan handal, menggunakan teknologi scale yang digunakan di Twitter dan Facebook,” jelasnya.
mindtalk-web-new-version
Selain itu, algoritma juga ditingkatkan guna menyajikan hasil yang lebih baik untuk suggestion. Ada juga native ads, yang memungkinkan iklan ditampilkan tanpa harus mengganggu pengalaman pengguna dalam menggunakan aplikasi ini. Kemudian, di versi baru ini verifikasi registrasi bisa menggunakan nomor telepon.
Sedangkan untuk fitur baru, pengguna akan bisa menikmati fitur bookmark yang memudahkan untuk menyimpan channel atau artikel menarik tanpa khawatir akan kehilangan akses. Tersedia juga multiple photos upload yang memungkinkan pengguna bisa langsung meng-upload  hingga lima foto sekaligus pada saat yang bersamaan. Kemudian ada juga fitur article collaboration tersedia bagi yang hobi menulis. Fitur ini membuat pengguna bisa mengundang pengguna lain untuk menulis artikel bersama-sama. Mengenai fitur baru lainnya, MindTalk kini juga menyematkan data statistik yang detail di setiap channel, dan tools admin yang juga tak ketinggalan diperbarui.
Pembaruan yang terus dilakukan secara continue oleh MindTalk ini tentu tak lepas dari upayanya untuk terus menggenjot pertumbuhannya baik itu dari segi jumlah pengguna, maupun dari manfaat yang ditawarkan. Kami sendiri melihat tampilan dan fitur baru MindTalk kali ini cukup baik dan bisa mengadopsi kebutuhan pengguna masa kini, di mana tampilan sebelumnya, navigasi penggunaan MindTalk agak sedikit sulit bagi yang belum terbiasa.
Upaya MindTalk juga tak terhenti sampai situ saja, belum lama ini MindTalk juga berkolaborasi dengan Bolalob menciptakan aplikasi SocccerTalk yang fungsinya tak jauh berbeda dengan konsep “virtual meet-up space”  milik MindTalk namun dikhususkan bagi pecinta sepakbola. Semua upaya tersebut tentu kembali lagi ke satu tujuan yakni demi meningkatkan gairah pengguna akan konsep media sosial berbasis minat yang sejak awal diusung oleh MindTalk.

Akhirnya... Datang Juga di iPhone


Terlambat mengadopsi atau tak mau 'disetir' trendsetter, bagi Apple itu dua hal yang berbeda. Kalimat sinis dari kompetitor atau kekecewaan yang menunggu iPhone baru pada akhirnya tetap membawa smartphone tersebut pada pembaruan.

Pembaruan yang dinanti, lebih tepatnya setelah dinanti bertahun-tahun. Terlambat atau tidak, iPhone 6 dan iPhone 6 Plus punya fitur yang sudah disuarakan sejak lama.Terlambat mengadopsi atau tak mau 'disetir' trendsetter, bagi Apple itu dua hal yang berbeda. Kalimat sinis dari kompetitor atau kekecewaan yang menunggu iPhone baru pada akhirnya tetap membawa smartphone tersebut pada pembaruan.

Pembaruan yang dinanti, lebih tepatnya setelah dinanti bertahun-tahun. Terlambat atau tidak, iPhone 6 dan iPhone 6 Plus punya fitur yang sudah disuarakan sejak lama.

Senin, 15 September 2014

Begini Penampilan Smartphone Murah Android One


Tiga vendor lokal di India telah memperkenalkan ponsel dengan platform Android One, yang dijual mulai USD 105 atau di kisaran Rp 1,2 juta.Diklaim murah dan berkualitas, ponsel Android One juga akan segera masuk pasar Indonesia.

Summer Greetings


Selamat datang dan selamat menikmati blog kami, semoga dapat memberikan inspirasi dan semangat Anda dalam membuat blog.